Meningkatkan Budaya Literasi Sekolah Di MA Bahrul Ulum

Meningkatkan Budaya Literasi Sekolah Di MA Bahrul Ulum

    Tuban,(31/10) Madrasah aliyah bahrul ulum menyelenggarakan semi seminar dengan tema “mengokohkan siswa dalam berliterasi” semi seminar kali ini mengundang narasumber yang merupakan alumni dari MA Bahrul Ulum yang kebetulan juga bergelut di bidang literasi yaitu bapak AW Saiful Huda dan Bapak Muhammad thohir. Kegiatan ini delaksanakan agar para siswa/I MA Bahrul Ulum memiliki jiwa dan pemikiran yang intelektual, berwawasan luas serta membantu siswa dalam membudayakan literasi disekolah. Seminar ini akan menjadi program rutinan disekolah setiap satu tahun sekali. Kegiatan ini mendapat antusias dari para siswa/I MA Bahrul Ulum dan mendapat respon baik dari pihak lembaga. Kegiatan pagi ini kedatangan dua pemateri sekaligus, tentunnya dengan teknisi penyampaian yang berbeda, karena satu pemateri yaitu bapak AW Saiful Huda yang menyampaikan materinnya melalui daring (online) melalui aplikasi zoom. Meskipun demikian para siswa tetap antusias dalam memberikan pertanyaan demi pertanyaan yang dilontarkan secara bergantian dari para peserta.

    Acara seminar dibuka dengan ucapan apel yang diikuti oleh semua siswa/I MA Bahrul ulum serta jajaran dewan guru dan panitia semi seminar. Setelah upacara apel selesai semua siswa memasuki ruangan seminar yang telah disediakan panitia. Sekitar pukul 09.30 acara semi seminar dimulai dengan pemateri pertama secara langsung yang disampaikan oleh bapak M. Thohir dengan berbagai pengetahuan beliau dalam berliterasi serta beberapa pengalaman beliau di Tim Editor Lepas Di Bojonegoro. “ membaca adalah memperbarui, menginspirasi, menemani dan mengingatkan pembaca” tutur si pemateri. Setelah pemateri pertama selesai dilanjutkan dengan persembahan video karya dari siswa/I MA Bahrul Ulum. dan di akhiri dengan pemateri kedua yang disampaikan bapak AW Saiful huda melalui daring, beliau berkata” menulis dan membaca itu membutuhkan proses dan ada tahapannya, ibarat seperti orang yang berenang pertamakali pasti akan tenggelam, dan agar mahir berenang membutuhkan proses dan latihan. Begitu juga dengan orang yang menulis, agar menjadi bagus membutuhkan proses dan harus terus berlatih”. Dengan berbagai materi dan pertanyaan yang disampaikan acara ini di akhiri dengan kesimpulan dari moderator.


 

Belum ada Komentar untuk "Meningkatkan Budaya Literasi Sekolah Di MA Bahrul Ulum"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel